Trankonmasinews.com, SAMPANG – Diduga sakit hati Pangawas Keluharan / Desa (PKD) Planggaran Barat yang berinisial MSN (28) tega membacok seorang pria paruh baya hingga meninggal dunia di Desa Planggaran Barat, Kecamatan Banyuates, Kabupaten Sampang, Selasa (01/08/2023)
Warga Planggaran Barat Banyuates membenarkan bahwa telah terjadi pembunuhan kepada salah warga yang berinisial MJ (53)
“Benar mas itu MJ dibunuh saat melayat ke rumah MSN. Karena pada saat itu ibu dari MSN meninggal dunia,” kata salah satu warga yang enggan disebut namanya.
Hal serupa juga dibenarkan oleh Iptu Rizky Akbar Kurniadi, iya mas itu MJ dibacok oleh MSN di dada sebelah kanan menggunakan clurit saat melayat ke rumahnya.
“Pada saat itu MJ duduk di surau saat melayat ke rumah MSN karena ibunya meninggal dunia. Secara tiba-tiba MSN mengambil sebilah clurit dan melakukan pembacokan sekitar pukul 08.30, setelah itu MJ melarikan diri dan meninggal di sekitaran rumah MSN di Dusun Seddang, Planggaran Barat, Banyuates,” ujar Kapolsek Banyuates.
Perwira yang dikenal memiliki jiwa sosialis tersebut saat disinggung terkait motif. Ia menjelaskan, kalau berdasarkan info sementara dari warga sekitar. Terduga pelaku MSN ini sakit hati, lantaran diduga ke dua orang tuanya yang meninggal dunia akibat disantet oleh oleh MJ,” jelasnya.
Sementara itu Abdurrohim, Ketua Panwascam Kecamatan Banyuates membenarkan bahwa MSN adalah PKD Desa Planggaran Barat, Kecamatan Banyuates, Kabupaten Sampang.
“Benar mas MSN itu PKD Planggaran Barat. Sudah saya laporkan ke Bawaslu Kabupaten Sampang terkait permasalahan itu, tapi perlu diketahui permasalahan itu tidak ada sangkut pautnya dengan Pemilu,” singkatnya.
Perlu diketahui pelaku MSN sudah diamankan oleh Satreskrim Polres Sampang. (Ries)