Kondisi Terkini Ruas Jalan Bendo Maospati. (Foto: Istimewa)
Trankonmasinews.com, SURABAYA – Preservasi jalan Bendo – Maospati dengan nilai pagu sekitar 25 miliar ditender ulang dan saat ini tahap evaluasi administrasi.
Berdasarkan keterangan di laman resmi LPSE Kementrian PUPR bahwa sebelumnya diikuti oleh 13 peserta. Namun, tender jalan Bendo Maospati saat ini ditender ulang.
Hal tersebut dibenarkan oleh Kepala BP2JK Jawa Timur, Ir Agus Kurniawan bahwa tender jalan Bendo Maospati ditender ulang.
“Info dari Pokja terkait 12 peserta sebelumnya tidak ada yang lulus (gugur), sekarang sedang proses ditender ulang,” tulis Agus Kurniawan saat diwawancarai oleh jurnalis Trankonmasinews.
Agus Kurniawan juga menjelaskan bahwa sebelumnya ada 13 peserta.
“Sebelumnya ada 13 peserta. Untuk 11 peserta gugur teknis, dan dua peserta gugur kualifikasi,” jelas Ir Agus Kurniawan.
Sementara itu dikutip dari laman LPSE Kementrian PUPR. Ada sekitar 22 peserta yang melakukan penawaran, sedangkan untuk penyedia jasa empat teratas. Diantaranya, PT JAYA GUNA MANDIRI HASBI, PT. ARTAMULYA ADIDAYA PERKASA, PT.BHAKTI TAMA PERSADA, PT. JOGLO MULTI AYU.
Perlu diketahui Jalan Bendo Maospati terletak di Kabupaten Magetan, Provinsi Jawa Timur.