Danrem Wijayakusuma Pimpin Upacara Hari Lahir Pancasila

Must Read
spot_img

TRANKONMASINEWS

Danrem 071/Wijayakusuma Kolonel Inf Jamaluddin, S. I. P, memimpin upacara peringatan Hari Lahir Pancasila Tingkat Pemkab Banyumas di halaman Pendopo Sipanji Pemkab Banyumas, Sabtu (1/6/2024).

Upacara tersebut dihadiri pejabat Forkopimda Banyumas, SKPD Banyumas, TNI, Polri, Mahasiswa, Pelajar, Ormas, Organisasi Kewanitaan Banyumas, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Komunitas masyarakat lain Purwokerto.

Hari Lahir Pancasila

Pada moment Hari Lahir Pancasila ini, Danrem Wijayakusuma mengajak masyarakat untuk menguatkan Azas Pancasila dalam kehidupannya. Dikatakan bahwa Pancasila adalah azas dalam berkehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Karenanya, dalam moment ini, masyarakat khususnya para generasi muda bangsa harus tahu akan sejarah Pancasila.

“Pancasila sudah final, yang harus kita aktualisasikan dalam kehidupan kita. Karena Pancasila adalah azas dari kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara”, terangnya.

Ia menambahkan bahwa Pancasila sudah terbukti keampuhannya dalam menghadapi berbagai tantangan dan hambatan dengan baik.

“Pancasila adalah pemersatu bangsa dan negara ini, karenanya kuatkan landasaan idiil kita ini untuk menjaga dan mengawal bangsa dan negara ini dari berbagai ancaman baik dari luar maupun dalam”, paparnya.

Sementara itu, selaku Irup, Danrem mengatakan Pancasila pertama kali diperkenalkan oleh Bung Karno yang juga Proklamator Kemerdekaan, Bapak Pendiri Bangsa, yaitu melalui pidatonya pada tahun 1945 di depan Sidang Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI).

Adapun tema yang diusung dalam Peringatan Hari Lahir Pancasila tahun 2024 ini yaitu “Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas 2024”. Hal tersebut menggambarkan suatu momen penting dalam sejarah Indonesia karena Pancasila adalah Dasar Negara Indonesia yang merupakan ideologi dan falsafah Negara. Peringatan Hari Lahir Pancasila tidak hanya sebagai penghormatan terhadap sejarah, namun juga sebagai pengingat akan nilai-nilai dasar yang menjadi pijakan bagi kehidupan berbangsa dan bernegara.

Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila Republik Indonesia, Yudian Wahyudi, dalam amanat yang dibacakan oleh Irup Kolonel Inf Jamaluddin, S.I.P mengatakan, bahwa dalam menghadapi situasi global yang ditandai kemajuan teknologi komunikasi yang begitu pesat, Pancasila diharapkan menjadi filter agar bangsa Indonesia tidak mengalami disorientasi dimasa depan.

“Dengan semangat Pancasila yang kuat, saya yakin seluruh tantangan yang akan dihadapi bangsa Indonesia akan dapat diatasi” ujar Kepala BPIP RI.

Diakhir sambutannya, Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila Republik Indonesia mengajak kepada seluruh komponen bangsa untuk bersama-sama bergotong royong merawat anugerah Pancasila melalui peringatan Hari Lahir Pancasila 1 Juni.

“Semoga peringatan Hari Lahir Pancasila ini dapat memompa semangat kita semua untuk terus mengamalkan Pancasila demi Indonesia yang maju, adil, makmur, dan berwibawa di kancah dunia,” pungkas Kepala BPIP.

(TR-Yayuk)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
Latest News

Viral: PM Thailand Naik MRT, Para Penumpang Tidak Kenal Dirinya

TRANKONMASI NEWS - Viral: Perdana Menteri Thailand Paetongtam Shinawatra, naik kereta api berjenis MRT penumpang dan turis cuek. Perdana Menteri...
- Advertisement -spot_img

HotNews

Naik

Viral: PM Thailand Naik MRT, Para Penumpang Tidak Kenal Dirinya

TRANKONMASI NEWS - Viral: Perdana Menteri Thailand Paetongtam Shinawatra, naik kereta api berjenis MRT penumpang dan turis cuek. Perdana Menteri Thailand Paetongtam Shinawatra, naik kereta...
Diah

Rieke Diah Pitaloka, Pertanyakan Proyek Stasiun Bandung Belum Selesai

TRANKONMASI NEWS - Rieke Diah Pitaloka menjadi sorotan, seorang artis dan anggota DPR RI singgung proyek pembangunan. Stasiun Bandung. Berawal celotehan Rieke Diah Pitaloka, terkait...
Ijazah

Isu Ijasah Jokowi, Siapakah Aktor Utama..?

TRANKONMASI NEWS- Penyebaran isu Ijazah mantan Presiden ke-7 Joko Widodo (Jokowi) para, awak media berkumpul di kediaman Solo Jawa Tengah. Pada Rabu, (11/4/25). Saat berkembangnya...
Aksi

Aksi Brutal Debt Colector Rampas Mobil di Mojekerto Jatim

TRANKONMASI NEWS - Aksi brutal oknum, debt colector Pepet mobil Toyota Avanza milik EW warga asal Nganjuk Jawa Timur. EW pria paruh baya warga asal...
Batubara

Pemkab Batubara Perlu Perhatian Khusus Keberadaan BPD

TRANKONMASI NEWS, Batubara - Kurangnya perhatian pemerintah daerah, terhadap nilai tugas dan fungsi Badan Permusyawaratan Desa (BPD) ungkap Mukhlisun. Ketua DPC Asosiasi Badan Permusyawaratan Desa...
Kotawaringin

Video Asusila Beredar di Kotawaringin Polisi Usut Tuntas

TRANKONMASI NEWS - Beredar Video Porno di media sosial via, WhatsApp di Kotawaringin Timur Kalimantan Tengah terkuak, (12/4/2025). Beredar contain Video Porno tersebut, masyarakat Kotawaringin...

Diduga Pungli, Oknum Operator Kecamatan di Sampang Patok Harga SPJ DD ADD Senilai Rp...

Ilustrasi Pungli Dana Desa dan Alokasi Dana Desa. (Foto: Istimewa) Trankonmasinews.com, SAMPANG - Disinyalir melakukan pungutan liar (Pungli) oknum operator kantor Kecamatan Sokobanah bernama Bustomi...
Dirut

Dirut Bank Kalbar Mundur, Akhyani Beri Komentar..

TRANKONMASI NEWS - Paskah mundurnya Dirut PT. Bank Pembangunan Daerah / Bank Kalbar " Rokidi menjadi topik hangat. Terkait pembobolan atau penggelapan dana, nasabah sebesar...
Naik

Viral: PM Thailand Naik MRT, Para Penumpang Tidak Kenal Dirinya

TRANKONMASI NEWS - Viral: Perdana Menteri Thailand Paetongtam Shinawatra, naik kereta api berjenis MRT penumpang dan turis cuek. Perdana Menteri Thailand Paetongtam Shinawatra, naik kereta...

More Articles Like This