”Ngantor Teng Ndeso” Upaya Polsek Muntilan Tingkatkan Pelayanan Kepada Masyarakat

Must Read
spot_img

TrankonmasiNews

MUNTILAN – Program kerja “Ngantor Teng Ndeso” yang dicanangkan Polsek Muntilan Polresta Magelang kembali dilaksanakan guna meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Kali ini digelar lagi di Balai Desa Sriwedari Kecamatan Muntilan Kabupaten Magelang, Kamis (08/08/2024).
Polsek Muntilan
Balai Desa Sriwedari Kecamatan Muntilan Kabupaten Magelang, Kamis (08/08/2024).

Program kerja “Ngantor Teng Ndeso” ini digagas Kapolsek Muntilan Polresta Magelang AKP Abdul Muthohir, S.H., M.H. Dalam program ini, secara mobile dan berkala akan menyasar seluruh desa di Kecamatan Muntilan.

Di lokasi kegiatan, Kaplosek Muntilan Polresta Magelang AKP Abdul Muthohir, S.H., M.H. mengatakan program kegiatan “Ngantor Teng Ndeso” ini dilaksanakan dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan menjaga Harkamtibmas.

“Dalam kegiatan ‘Ngantor Teng Ndeso’ ini ada beberapa pelayanan yang bisa didapatkan masyarakat. Seperti pembuatan Surat Kehilangan, Pembuatan SKCK, Laporan Polisi /Pengaduan, Konsultasi Kambtibmas, dan sosialisasi atau pembinaan Kamtibmas,” terang AKP Muthohir.

“Pada hari ini kami menerima beberapa layanan seperti pembuatan SKCK 1 orang, pembuatan surat kehilangan 4 orang, perizinan hiburan 1 orang dan konsultasi 1 masalah,” lanjutnya.

Adapun warga yang mengadukan masalah keluarga yaitu menuntut suami sirinya untuk menikahi secara Resmi Agama dan Pemerintah, demi kepastian status anaknya.

“Menerima laporan tersebut kemudian Bhabinkamtibmas akan menindaklanjuti dengan memediasi kedua pihak guna dilakukan musyawarah dengan menghadirkan pihak pihak terkait guna penyelesaian masalah tersebut,” terang Kapolsek Muntilan.

Program “Ngantor Teng Ndeso” Polsek Muntilan ini sangat membantu masyarakat dalam memperoleh pelayanan kepolisian. Hal itu diungkapkan oleh warga yang mengurus adminintrasi yang harus didapatkan dari kepolisian guna keperluannya.

“Saya sangat berterimakasih atas program kerja Polsek Muntilan dalam membantu masyarakat. Seperti saat ini saya bisa mendapatkan pelayanan pembuatan SKCK dengan cepat,” kata Herwoko, salah satu warga Desa Tanjung, Kecamatan Muntilan.

Sementara warga Desa Tanjung yang lain, Septi Arintawati, merasa bersyukur dengan adanya program “Ngantor Teng Ndeso” Polsek Muntilan. Di mana dirinya merasa terbantu lebih dekat dan lebih cepat mendapatkan pelayanan kepolisian.

“Baru saja saya melaporkan kehilangan barang. Alhamdulillah surat kehilangan sudah saya dapatkan dengan cepat. Saya berharap program-program seperti ini dapat terus berjalan dan ditingkatkan, sehingga masyarakat selain cepat mendapatkan pelayanan, juga lebih dekat dengan kepolisian,” ungkap Septi Arintawati bangga. (*)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

spot_img
Latest News

Rekomendasi Internasional Rekontruksi Tata Sumpah Jabatan Presiden dan Pejabat Publik se – Dunia, “ Membangun Pemimpin Negara Spiritual dan Berintegritas “.

Deklarasi Rekontruksi Tata Sumpah Jabatan kepada Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa Trankonmasi (Jakarta) Rekomendasi , “ Tata Sumpah “, moral membangun...
- Advertisement -spot_img

HotNews

Rekontruksi Tata Sumpah Jabatan

Rekomendasi Internasional Rekontruksi Tata Sumpah Jabatan Presiden dan Pejabat Publik se – Dunia, “...

Deklarasi Rekontruksi Tata Sumpah Jabatan kepada Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa Trankonmasi (Jakarta) Rekomendasi , “ Tata Sumpah “, moral membangun pemimpin Negara spiritual dan berintegritas...
Lantik

Kejagung Lantik Enam Jaksa Tinggi Ini Jawabannya..

TRANKONMASI NEWS - Jaksa Agung ST Burhanuddin, dengan resmi melantik dan sumpah jabatan Kejaksaan Tinggi (Kajati) yang baru. Pelantikan dan sumpah jabatan enam Kajati, yang...
Perdagangan

Sindikat Perdagangan Manusia, Modus Kawin di RRC Ditangkap

TRANKONMASI NEWS - Sindikat perdagangan manusia korban seorang wanita kembali terjadi, dan terkuak di Pontianak Kalimantan Barat. Sindikat perdagangan manusia merupakan korban seorang wanita, atau...
Naik

Viral: PM Thailand Naik MRT, Para Penumpang Tidak Kenal Dirinya

TRANKONMASI NEWS - Viral: Perdana Menteri Thailand Paetongtam Shinawatra, naik kereta api berjenis MRT penumpang dan turis cuek. Perdana Menteri Thailand Paetongtam Shinawatra, naik kereta...
Diah

Rieke Diah Pitaloka, Pertanyakan Proyek Stasiun Bandung Belum Selesai

TRANKONMASI NEWS - Rieke Diah Pitaloka menjadi sorotan, seorang artis dan anggota DPR RI singgung proyek pembangunan. Stasiun Bandung. Berawal celotehan Rieke Diah Pitaloka, terkait...
Ijazah

Isu Ijasah Jokowi, Siapakah Aktor Utama..?

TRANKONMASI NEWS- Penyebaran isu Ijazah mantan Presiden ke-7 Joko Widodo (Jokowi) para, awak media berkumpul di kediaman Solo Jawa Tengah. Pada Rabu, (11/4/25). Saat berkembangnya...
Aksi

Aksi Brutal Debt Colector Rampas Mobil di Mojekerto Jatim

TRANKONMASI NEWS - Aksi brutal oknum, debt colector Pepet mobil Toyota Avanza milik EW warga asal Nganjuk Jawa Timur. EW pria paruh baya warga asal...
Batubara

Pemkab Batubara Perlu Perhatian Khusus Keberadaan BPD

TRANKONMASI NEWS, Batubara - Kurangnya perhatian pemerintah daerah, terhadap nilai tugas dan fungsi Badan Permusyawaratan Desa (BPD) ungkap Mukhlisun. Ketua DPC Asosiasi Badan Permusyawaratan Desa...
Rekontruksi Tata Sumpah Jabatan

Rekomendasi Internasional Rekontruksi Tata Sumpah Jabatan Presiden dan Pejabat Publik se...

Deklarasi Rekontruksi Tata Sumpah Jabatan kepada Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa Trankonmasi (Jakarta) Rekomendasi , “ Tata Sumpah “, moral membangun pemimpin Negara spiritual dan berintegritas...

More Articles Like This